Organisasi
Sejarah Yayasan Lembaga Kajian Manajemen Bisnis dan Pendidikan (LKMBP)
Yayasan yang didirikan pada tanggal 30 Oktober 2019 melalui SK Notaris No. 12 yang disahkan oleh Surat Keputusan Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia tanggal 8 November 2019 Nomor AHU-0016586.AH.01.04 Tahun 2019. Kemudian dilakukan perubahan terhadap lembaga dengan SK Notaris No. 01 Tanggal 2 Juli 2020 dengan pengesahan Surat Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia tanggal 7 Juli 2020 No. AHU-0000540.AH.01.05 Tahun 2020 tentang Persetujuan Perubahan Badan Hukum Yayasan Lembaga Kajian Manajemen Bisnis dan Pendidikan (LKMBP). Yayasan ini didirikan oleh lima orang yang memiliki keahlian dibidang pendidikan, manajemen, bisnis, akuntansi, dan perpajakan.
Misi Yayasan
Yayasan Lembaga Kajian Manajemen Bisnis dan Pendidikan memberikan jasa berupa penerbitan buku ber-ISBN, membantu menerbitkan HKI, memberikan pelatihan dalam bidang manajemen bisnis, perpajakan, dan pendidikan, menerbitkan jurnal, bekerja sama dalam melaksanakan seminar internasional serta jasa-jasa lainnya yang berkaitan dengan manajemen bisnis dan pendidikan.